Nov 25, 2014

Bermimpilah

Pemimpin itu orang yang berani bermimpi
Pemimpin itu orang yang berani mengambil resiko
Pemimpin itu orang yang tidak takut mengahdapi masalah
Pemimpin itu berani memimpin
Pemimpin itu berani menerima masukkan

Bismillahirrohmanirrohim, sambil belajar saya juga menasehati diri saya sendiri, saya peruntukkan tulisan ini untuk muhasabah diri sendiri, jikalaupun ada yang membacanya, semoga tulisan ini ada memberikan sedikit manfaat, tanpa bermaksud untuk mengajari.

Jika kita mau menggambarkan sosok seorang pemimpin rasanya sangat banyak sekali, rasanya sulit untuk menggambarkan tentang sosok seorang pemimpin. 

Beranilah bermimpi, meskipun ketika kita hanya bermimpi banyak orang yang meragukan mimpi kita, melecehkan mimpi kita, pada saat kita bermimpi, hal yang terjadi justru orang memandang kita sebelah mata,apalagi jika mimpi kita tersebut adalah mimpi yang besar, orang kecil seperti kita bermimpi besar mereka akan memicingkan matanya dan tersenyum sinis terhadap mimpi dan cita-cita luhurk kita.

Jika kita jatuh hanya karena perkataan mereka (Baca: kaum pesismisme), maka JANGAN BERANI BERMIMPI UNTUK MEMIMPIN karena pemimpin itu tidak mudah kalah dan menyerah, hadapi dan buktikan kepada mereka-mereka yang memicingkan matanya karena mimpi mu, mereka orang-orang yang kalah (The Looser), memandang mimpi sebuah kemustahilan, namun KAMU sebagai seorang pemimpin yang berani bermimpi, katakan dan buktikan bahwa kamu bisa, libatkan Allah dalam setiap langkah kita untuk menjadi pemimpin. Agar kekuatan itu datang kepada kita yang kecil ini, kita yang kecil justru akan menjadi besar, ketika yang MAHA BESAR datang dan menolong kita untuk mewujudkan mimpi besar kita.

Tiada yang mustahil dimuka bumi ini, jika yang Maha Kuasa sudah menghendaki, nanti pada tulisan selanjutnya kita bahas, bagaimana cara mengundang kekuatan yang kuasa, bagaimana agar Allah berkenan hadir untuk meolong kita, mewujudkan segala mimpi-mimpi kita.

Salam hormat dan Ta'zim saya kepada Para Guru
Toyo Widodo



No comments:

Post a Comment