Sep 13, 2014

Sakit

Manusia mana yang tidak sakit?
Rata-rata jika kita manusia, maka insya Allah akan sakit, memang sudah qodratnya kita punya titik lemah dalam tubuh kita. Titik lemah inilah sebenarnya juga titik kekuatan kita, asall cara kita menyikapinya dengan cara yang benar. Dengan sakit kita maka akan tahu betapa pentingnya dan berhraganya sehat itu.

Ketika kita sehat, tidak ada salahnya jika kita melihat dan mengunjungi mereka yang lagi sakit, karena akan mengingatkan kita kepada rasa sakit itu sendiri, Rasulullah sendiri pernah bersabda bahwa kewajiban seorang muslim terhadap muslim lainnya salah satunya yaitu menengok mereka ketika sakit.

Lihat loh, bukan teman kita yang sakit? bukan juga keluarga kita? yang Rasul perintahkan untuk kita tengok ketika sakit? akan tetapi muslim, artinya sudah menjadi kewajiban bagi kita untuk menengok dan memperhatikan sesamam muslim, saya tidak mengatakan bahwa keluarga dan teman kita tidak boleh di tengok, tapi kebiasaan kita ini, yang kita tengok ketika sakit hanya orang-orang terdekat kita, kalau orang yang sakit bukan dari kalangan keluarga kita, kita sering acuh tak acuh. Kepedulian kita terhadap sesama mestinya kita pupuk kembali, sehingga persaudaraan sesama muslim benar-benar persahabatan yang kokoh.

Kalau Rasulullah saja sudah mewajibkan kita untuk menengok orang sakit, pasti ada hal yang bermanfaat dari hal tersebut.

No comments:

Post a Comment